JIKA ingin menikmati masakan khas Thailand yang rasanya asli seperti di negara Gajah putih itu restoran ini dapat dijadikan pilihan. Dengan nuansa yang kental aroma oriental aneka masakan Thailand lengkap tersedia disini mulai dari makanan pembuka, utama dan penutup. Menurut Agung Aryadi pemilik restoran ini, dengan kualitas hotel berbintang, Cupu Manik Thai Restaurant yang beralamat di Jalan Teuku Umar Denpasar ini menawarkan suasana nyaman, makanan yang lezat dan harga terjangkau untuk semua kalangan. Restoran ini cocok untuk pertemuan, maupun acara keluarga.
Jika Anda berkunjung ke Pusat Perbelanjaan Tiara Dewata Denpasar, Anda dapat menikmati masakan Thailand ala Cupu Manik Restaurant di Food Court Lantai 2. Saya tampilkan disini dua hidangan khas Thailand yang sangat digemari masyarakat Indonesia yakni Gai Hor Bai Toey dan Sup Thaliland Tom Yam Goong. –ast
GAI HOR BAI TOEY
Bahan :
Daging ayam bagian paha, daun pandan, daun bawang
Bumbu daging ayam :
Madu, cuka, gula pasir, garam
Pembuatan :
Daging ayam dibumbui kemudian beri irisan daun bawang lalu dibungkus dengan daun pandan. Kukus hingga matang, kemudian goreng sebentar untuk membuat warnanya menjadi menarik.
TOM YAM GOONG
Bahan :
Udang, tahu, jamur
Bumbu :
Jehe, laos, sereh, air jeruk nipis, gula, air asam,
Pembuatan :
Buat kaldu dari bahan sea food/tulang ayam, saring. Masukkan semua bumbu, tambahkan udang, tahu dan jamur. Beri irisan daun ketumbar diatasnya. -ast
3 komentar:
Artikel di blog ini menarik & bagus. Untuk lebih mempopulerkan artikel (berita/video/ foto) ini, Anda bisa mempromosikan di infoGue.com yang akan berguna bagi semua pembaca di tanah air. Telah tersedia plugin / widget kirim artikel & vote yang ter-integrasi dengan instalasi mudah & singkat. Salam Blogger!
http://kuliner.infogue.com/
http://kuliner.infogue.com/makan_enak_serasa_di_thailand
i just knew this is sooo delicious. i love Thai food!!!!!
wah ngiler nih pengen wisata kuliner :(
Posting Komentar